Zonajatim.com, Sidoarjo – Anggota DPR RI Komisi III Fraksi Gerindra H Rahmat Muhajirin kembali melakukan reses. Kegiatan tersebut dilakukan di Desa Wonomlati Kec Krembung Kab Sidoarjo, Selasa (16/2/2021).
Reses yang berlangsung itu, menampung sejumlah keluhan dan masukan warga dua kecamatan yakni Tulangan dan Krembung.
Tujuan digelar reses ini adalah untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di dapil sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintahan.
Puluhan warga dua kecamatan itu antusias untuk mengikuti kegiatan ini di rumah Kordes Sutarto Desa Wonomlati Krembung.
Anggota Komisi III DPR RI itu berupaya menyalurkan aspirasi warga itu ke tingkat eksekutif.”Yang memiliki wewenang adalah eksekutif dan akan kami bantu untuk menyampaikan,” terangnya.
Rahmat Muhajirin juga meminta ke warga untuk intens berkomunikasi dengan wakil rakyatnya. Termasuk anggota DPRD Sidoarjo. Sehingga masukan dan keluhan warga bisa segera ada tindak lanjut.“Harus ada sinergitas antar warga, legislatif dan eksekutif untuk Sidoarjo yang lebih baik,” ucap anggota DPR RI dapil Surabaya-Sidoarjo ini.

Dalam tahun 2024 akan dilakukan pemilihan serentak Pileg, Pilpres dan Pilkada. Partai Gerindra memiliki target untuk meraih dua kursi masing-masing untuk DPR dan DPRD Jatim untuk dapil Surabaya-Sidoarjo serta 12 kursi DPRD Sidoarjo serta menjadikan Prabowo Subianto Presiden RI mendatang.
Untuk Rahmat Muhajirin berpesan untuk mencari pemimpin yang amanah dan jangan terpancing dengan janji-janji dan semua harus betul-betul dari hati nurani tanpa adanya politik uang. “Cari pemimpin yang sudah tidak lagi memikirkan kekayaan artinya dia sudah selesai dengan dirinya, namun lebih memikirkan nasib rakyatnya,” pesannya. Sp