Zonajatim.com, Pasuruan – Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf Intruksikan seluruh pejabat Pemkab Pasuruan harus kuasai Iptek (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi), karena tuntutan saat ini sistem pemerintahan harus berbasis elektronik (SPBE) dimana seluruh sistem pemerintahan telah terkoneksi dengan teknologi.
Terlebih lagi, era revolusi industri 4.0 saat ini, sebentar lagi akan berganti ke 5.0.
Penegasan Dr.HM. Irsyad Yusuf, SE, MMA itu disampaikan di hadapan 30 orang pejabat eselon 3 di lingkungan Pemkab Pasuruan yang sedang mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) angkatan III Provinsi JawaTimur tahun 2023 di Hotel Tanjung, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Selasa (2/5/2023).”Sudah menjadi keharusan bagi pejabat menguasai teknologi, apalagi era industri 4.0 akan berganti ke 5.0,” pinta Irsyad bersemangat yang didampingi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Dra Ninuk Ida Suryani MSi.
Disebutkan, digelarnya pelatihan ini bertujuan meningkatkan kompetensi kepemimpinan kinerja, kemampuan manajerial, kesiapan menghadapi era disrupsi perubahan global yang menuntut inovasi pelayanan publik dan kemampuan mengelola psikologi. Itulah sebabnya sebagai calon pemimpin tidaklah cukup hanya berbekal pengalaman semata, tetapi juga harus dibekali pemahaman terhadap aturan-aturan dan ketentuan yang setiap waktu berubah dengan sangat dinamis.
Irsyad Yusuf juga mengingatkan betapa pentingnya mengelola psikologi, karena semakin tinggi jabatan yang diemban semakin tinggi pula tekanan dan resiko. ” Sebagai pemimpin harus kuat, tahan banting dan tidak mudah menyerah menghadapj perubahan ,untuk itu perlu memahami tugas pokok dan fungsi sesuai kewenangannya,” pintanya.
Sementara itu menurut Kepala BKPSDM Dra Ninuk Ida Suryani MSi kepada Zonajatim.com, peserta PKA angkatan III tahun ini diikuti oleh Camat 6 orang, Kepala Bagian (Kabag) 2 orang dan yang 22 orang terdiri dari Sekretaris Dinas/Badan, Wadir RSUD serta Kepala Bidang (Kabid) dari beberapa OPD.
Peserta PKA yang dinyatakan lulus paling tidak sudah punya tiket untuk mengikuti seleksi terbuka jabatan eselon di atasnya. “Sudah punya tiket untuk ikut seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama karena hal itu sebagai salah satu syarat administrasi,” ungkapnya, Jumat (5/5/2023). yap